Skip to content

Pengasuh Ponpes Tahfidz Al Akrom Banyuurip Berikan Reward untuk Santri yang Berhasil Penuhi Target Hafalan

  • by

Banyuurip, 15 September 2024, Lima santri dari Pondok Pesantren Tahfidz Al Akrom Banyuurip berhasil mencapai target hafalan 1 juz dalam satu bulan. Atas prestasi tersebut, mereka mendapat reward spesial dari pengasuh pondok, KH Imam Al Mukromin, berupa ajakan makan bersama beliau dan keluarga sebagai bentuk apresiasi dan motivasi untuk terus semangat menghafal Al-Qur’an.

Kelima santri tersebut adalah M Ali Dzulfikar Al Fatimi (Mustokoharjo, Pati), Aji Baskoro (Semarang), Adi Nugroho (Batangan, Pati), Ivan Nur Afandi (Jakarta), dan Rizqul Akbar (Payang, Pati). Mereka berhasil memenuhi target yang ditetapkan oleh pondok, yaitu menghafal 1 juz dalam waktu satu bulan.

KH Imam Al Mukromin menyampaikan rasa bangganya terhadap capaian para santri ini. “Saya berharap ini bisa menjadi inspirasi dan semangat bagi santri-santri lainnya untuk terus istiqamah dalam menghafal Al-Qur’an. Bukan hanya soal hadiah, tetapi keberkahan dan manfaat dari hafalan Al-Qur’an itu yang lebih penting,” ujar beliau.

5 santri Al-Akrom mendapatkan reward dari pengasuh

Acara makan bersama yang diadakan dengan suasana kekeluargaan ini berlangsung hangat dan penuh keakraban. Selain sebagai bentuk penghargaan, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antara para santri dengan pengasuh dan keluarganya. Para santri yang berhasil mencapai target mengungkapkan kebahagiaannya dan berjanji akan terus meningkatkan hafalan mereka.

Program hafalan 1 juz per bulan ini adalah salah satu metode yang diterapkan oleh Pondok Pesantren Tahfidz Al Akrom untuk memacu semangat santri dalam menghafal Al-Qur’an. Dengan adanya reward seperti ini, diharapkan semakin banyak santri yang termotivasi untuk mencapai target hafalan dengan baik.

KH Imam Al Mukromin juga menambahkan bahwa penghargaan seperti ini akan terus diberikan sebagai bentuk apresiasi bagi para santri yang berprestasi di bidang hafalan Al-Qur’an. Pondok Pesantren Tahfidz Al Akrom berkomitmen untuk mencetak generasi penghafal Al-Qur’an yang berkualitas, tidak hanya menghafal tetapi juga memahami dan mengamalkan ajaran Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.